Ketika kamu memelihara seekor hewan salah satunya hewan anjing, pasti kamu akan menyediakan kandang buat hewan kamu untuk tempat tinggal ia. Dan pada saat anjing kamu tinggal disana pasti akan meninggalkan sebuah kotoran apakah itu dari eek nya ataupun dari urin nya yang jika kamu tidak membersihkannya akan meninggalkan bau yang tak sedap dan juga kuman. Untuk itu kamu mesti menjaga kebersihan kandang si anjing minimal dua kali dalam sebulan. Jika kamu bingung akan bagaimana cara membersihkan kandang anjing kamu bisa mengikuti tips berikut ini :
Kandang Anjing |
- Jika menemukan tumpukan kotoran didalam kandang buanglah semuanya.
- Bersihkan kandang dengan satu buah ember yang sudah diisi campuran sabun, lalu bersihkan pada bagian lantai dan dinding menggunakan kain basah ataupun spons. setelah itu bilas dengan air bersih, pastikan tidak ada sisa sabun. lalu keringkan dengan kain atau dijemur ditengah terik matahari.
- Jika dikandang terdapat bantal atau selimut dan kasur tempat tidur anjing, maka cuci dan bersihkan barang tersebut.
- Jika kamu ingin membersihkan kandang anjing terlebih dahulu belilah sabun khusus untuk membersihkannya di toko hewan, jangan lupa tanya sabun apa yang bagus untuk membersihkan jamur dan bakteri yang menempel.
- Pada saat akan membersihkan kandang pakailah sarung tangan karet untuk melindungi dari kotoran yang tinggal di kuku.
- Sapulah kandang anjing kamu menggunakan sikat atau sapu kecil.
No comments:
Post a Comment