Anjing diketahui hewan tercerdas di dunia. Salah satunya mampu mengenali wajah pemiliknya. Menuru peneliti dari University of Padua, Italia bernama Paolo Mongillo, hewan anjing akan susah mengenali wajah majikannya jika si pemilik menutup mukanya. Anjing juga tak membedakan majikannya dengan wajah tetapi juga menggunakan indra penciuman.
Jurnal Animal Behaviour mempublikasikan hasil penelitiannya dengan cara membawa anjing didalam sebuah ruangan kosong. Juga menginstruksikan majikan dan orang lain, seseorang yang tidak dekat untuk anjing peliharaan itu untuk menyeberangi beberapa kali ruangan dan peneliti mengukur berapa lama anjing tersebut memandang satu orang dengan yang lain.
Kemudian menginstruksikan untuk dua orang meninggalkan ruangan melalui dua buah pintu yang berbeda dan si anjing dibiarkan mendekati salah satu pintu dari dua pintu tersebut.
Sebagian besar anjing akan menatap majikan untuk waktu yang cukup lama dan memilih untuk berdiam dan menunggu di dekat majikannya
Dalam kehidupan sebenarnya, si anjing yang berada di tengah-tengah kerumunan, akan menyesuaikannya dengan memberikan perhatian spesial kepada majikannya.
No comments:
Post a Comment